TRAVEL

RESTAURANT

CAMPUS CORNER

DESTINASI WISATA ANDALAN DI YOGYAKARTA


Hallo guys!
Udah 4 bulan lebih aku engga review apapun nih di blog, dan beberapa ada yang DM ke aku minta untuk review selama pergi ke kota yang terkenal dengan makanan khas gudeg. Yups, kota yang dimaksud adalah Yogyakarta atau yang kerap disapa Jogja.
Jadi aku menghabiskan liburan awal tahun untuk kembali ke kota Jogja, entah kenapa Jogja bagiku kaya punya daya pikat tersendiri untuk kembali lagi. Kali ini aku mau review tempat wisata yang cukup banyak vote di instagram aku yaitu Wisata Hutan Mangunan Gunung Pengger.
Kalau kalian liat di feed instagram aku, ada dua postingan aku yang view belakangnya adalah lampu-lampu yang berasal dari kota Yogyakarta.

Spot "Pancawara"
Spot "Pancawara"
Spot "Cetta Abipraya"
Spot "Cetta Abipraya"

Banyak pasti yang bertanya-tanya, enak pergi malam atau siang? Sebenernya tergantung ke kalian yang mau datang, tapi kalau menurut aku pribadi, datang disekitar jam 7 malam. Cuma kalau kalian bener-bener mau foto di seluruh spot yang ada di Hutan Pengger secara jelas alami (pakai cahaya matahari) enaknya datang ketika pagi hari.
Berhubung aku mengunjungi tempat itu di malam hari, jadi aku hanya punya beberapa dokumentasi yang berasal dari kamera pengelola tempat tersebut.

HARGA TIKET MASUK DAN BIAYA LAINNYA
Pasti kalian bertanya-tanya berapa biaya tiket masuk dan lain sebagainya. Aku rinci ya di bawah ini.
Parkir Motor : Rp 2.000
Parkir Mobil : Rp 5.000
Tiket Masuk : Rp 2.500/orang
Toilet : Rp 2.000
Foto : Rp 4.000/foto

Apa yang dimaksud dengan jasa foto? Jadi ketika kalian datang dan ingin foto pada spot seperti gambar diatas, kalian harus membayar kepada pihak pengelola dari tempat tersebut.
Jadi boleh ajak orang tua atau anak kecil ke tempa inikah? Aku sih saranin jangan, kenapa? Karena walau sudah dibuatkan tangga untuk menaiki, tapi perjalanan cukup menguras tenaga. Kasian kalau kalian bawa orang tua untuk menaiki anak tangga yang terbilang cukup banyak.
Ketika kalian ingin foto pada spot yang ada pada gambar di atas, kalian harus ambil nomor antrian ya gengs, dan spot satu dengan yang lainnya itu beda lokasi dan nomor antrian. Jadi kalian akan bisa foto jika nomor yang kalian pegang itu di panggil. Setelah kalian selesai foto, kalian kembali ke tempat dimana kalian mengambil nomor antrian ya. Karena di tempat itu, akan ada orang yang akan menunujukkan hasil foto kalian dan kalian diminta untuk memilih foto mana saja yang akan dipilih untuk di pindahkan ke hp kalian. Jadi 1 foto yang di kirim ke hp kalian akan dikenakan biaya sebesar Rp 4.000
Di kasih waktu ga untuk foto di spot itu? Engga di kasih waktu sih, tapi yang antrinya itu banyak sekali ga hanya kamu aja, ditambah orang yang menunggu antrian akan sekaligus melihat satu-persatu orang yang bergantian foto pada spot itu. Jadi ya kembali lagi kesadaran masing-masing orang yang akan foto.
 Buka dari jam berapa Hutan Pengger? Jam 6 pagi sampai jam 12 malam ya. Jadi kalian ga perlu kawatir tidak keburu masalah waktu.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Hutan Pinus Pengger
Jl. Dlingo- Patuk, Pantirejo, Terong, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783
Instagram: @Pinuspengger

Komentar